2. Dapat Mengurangi Stres
Yoga dikenal sebagai olahraha yang bisa meredakan stres dan meningkatkan relaksasi. Faktanya, banyak penelitian telah menunjukkan bahwa yoga dapat menurunkan sekresi kortisol, yang dikenal sebagai hormon stres.
Sebuah studi menunjukkan pengaruh yoga yang kuat terhadap stres dengan mengikuti 24 wanita yang merasa tertekan secara emosional. Usai melalui program yoga selama tiga bulan, para wanita tersebut memiliki tingkat kortisol yang jauh lebih rendah. Mereka juga memiliki tingkat stres, kecemasan, kelelahan, dan depresi yang lebih rendah.
3. Meningkatkan Kualitas Tidur
Kualitas tidur yang buruk telah dikaitkan dengan obesitas, tekanan darah tinggi dan depresi. Studi menunjukkan bahwa memasukkan yoga ke dalam rutinitas Anda dapat membantu meningkatkan kualitas tidur.
Meskipun cara kerjanya tidak jelas, yoga telah terbukti meningkatkan sekresi melatonin, hormon yang mengatur tidur dan terjaga. Yoga juga memiliki efek signifikan pada kecemasan, depresi, nyeri kronis, dan stres yang merupakan penyebab umum masalah tidur.