JAKARTA, iNews.id - Parfum merupakan salah satu produk yang banyak digandrungi oleh masyarakat Indonesia. Benda ini merupakan barang penting untuk sehari-hari agar tubuh terasa harum.
Dari sekian banyak area tubuh yang dapat disemprotkan oleh minyak wangi, bagian pergelangan tangan dan belakang telinga menjadi tempat yang paling direkomendasikan. Mengapa? Alasannya karena bisa membuat aroma parfum tahan lebih lama.
Sayangnya beberapa orang mengalami rasa panas setelah menyemprotkan parfum pada area kulit. Kira-kira apa penyebabnya ya?
Nathasya seorang pengusaha parfum yang telah belajar dan menggeluti bidang ini menyampaikan, alasan parfum terasa panas dikulit. Salah satunya karena jenis alkohol yang digunakan.
Akohol yang tidak bagus sering kali menyebabkan kulit panas sehingga membuat tidak nyaman untuk digunakan. Namun, alkohol yang tidak bagus bukan berarti hanya ada di parfum murah saja. Penggunaan alkohol yang berkualitas maupun tidak, terkadang tidak sama dengan harga parfum.
“Itu karena pakai alkohol murah. Kan jenis alkohol ada banyak,” kata Nathasya saat ditemui di Gedung iNews, Rabu (31/1/2024).
Untuk mengetahui hal lain terkait tentang parfum, saksikan Morning Update di iNews TV, Kamis, 1 Februari 2024, pukul 07.00 WIB.