Modal Utama Lawan Corona, Pakar: Sejahtera Secara Psikologis

Tuty Ocktaviany
Ahli Psikologi Politik Prof Hamdi Muluk bicara cara melawan corona. (Foto: BNPB)

JAKARTA, iNews.id - Pandemi Covid-19 yang disebabkan oleh merebaknya virus SARS-CoV-2 atau corona jenis baru, sudah menjadi gejala multidimensi. Tidak hanya persolan kesehatan (medis), tetapi juga masalah sosial, ekonomi, budaya dan tentu saja aspek psikologis.

Ahli Psikologi Politik, Prof Hamdi Muluk mengatakan dalam kondisi tersebut, penataan aspek psikologi menjadi sangat penting dalam kaitan upaya untuk menurunkan angka penambahan kasus Covid-19.

“Kondisi psikologis ini tentu juga akan mempengaruhi penanganan Covid-19. Kalau seseorang tidak sejahtera secara psikologis, ini nanti usaha pelandaian ini terkendala karena perilaku tidak mendukung,” kata Hamdi dalam penjelasannya di Media Center Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Minggu (10/5/2020).

Secara umum, Hamdi juga mengatakan kondisi persoalan multidimensi itu sifatnya bahkan sudah menjadi disruptif. Artinya, membuat kondisi yang selama ini baku (normal) menjadi ke arah “normalitas baru” (new normal).

“Kondisi pandemi ini sekonyong-konyong membuat perubahan baru, orang bilang ini distruptif. Tiba-tiba sesuatu yang normal ini menjadi luluh lantak menjadi situasi tidak normal, bahkan diramal menjadi normalitas baru,” ucapnya.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Nasional
20 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
27 hari lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Health
1 bulan lalu

Kasus Keracunan MBG Bakal Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Nasional
1 bulan lalu

Menkes Minta Kasus Keracunan MBG Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Motor
1 bulan lalu

Kembalikan Penjualan Mobil ke 1 Juta Unit, Pemerintah Diminta Keluarkan Insentif seperti Era Covid-19

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal