Gejala Penyakit IgA Nephropathy
Kebanyakan kasus penyakit IgA Nephropathy tidak menimbulkan gejala di tahap awal. Jadi, pasien mungkin tidak mengeluh sakit apa-apa selama 10 tahun atau lebih.
Namun, umumnya IgA Nephropathy menimbulkan gejala sebagai berikut:
- Air seni berwarna seperti teh yang disebabkan oleh darah. Kondisi ini biasanya terjadi ketika pasien sembuh dari pilek, sakit tenggorokan, atau infeksi saluran pernapasan.
- Darah muncul di urin
- Air seni berbusa akibat protein yang bocor ke air seni. Ini disebut proteinuria
- Nyeri pada satu atau kedua sisi punggung di bawah tulang rusuk
- Pembengkakan pada tangan dan kaki yang disebut edema
- Tekanan darah tinggi
- Gampang lelah
Jika penyakit IgA Nephropathy menyebabkan gagal ginjal, gejalanya meliputi:
- Ruam dan kulit gatal
- Kram otot
- Sakit perut dan muntah
- Nafsu makan kurang
- Ada rasa logam di mulut
- Kebingungan
Demikian pembahasan soal penyakit Autoimun IgA Nephropathy yang dialami Abdee Slank. Semoga bermanfaat.