JAKARTA, iNews.id - Ramalan zodiak hari ini, Kamis 23 Desember 2021 khusus untuk mereka yang selalu irit. Ada tiga zodiak yang terkenal paling pelit di antara tanda zodiak lainnya, berdasarkan astrologi. Mereka sangat berhemat nan irit dalam membelanjakan atau mengeluarkan uang dari dompetnya.
Memang, hemat itu sangat bagus. Tetapi, pemilik tiga tanda zodiak ini cenderung terlalu berhemat, bahkan untuk diri mereka sendiri. Hal inilah yang membuat mereka kadangkala dijuluki ‘si pelit’.
Tak hanya itu, mereka juga teliti dan perhitungan terhadap pengeluarannya. Ini memang bagus, tetapi ingatlah untuk tidak perhitungan kepada diri sendiri, terlebih jika itu untuk kebutuhan Anda.
Lantas, zodiak apa saja sih yang terkenal paling pelit? Berikut daftarnya, dirangkum dari Your Tango, Kamis (23/12/2021).
Capricorn
Zodiak di urutan pertama ada Capricorn. Bagi mereka, mengatur keuangan sangatlah penting. Mereka detil dan teliti terhadap pemasukan dan pengeluaran. Oleh karena itu, para Capricorn ini tak akan ‘murah hati’ kepada orang lain hanya karena agar mereka disukai. Hal inilah yang membuat mereka kadangkala dijuluki pelit oleh orang lain.