JAKARTA, iNews.id - Sembilan cara membersihkan wajan gosong berikut ini terbukti tidak bikin ribet. Selain tidak memakan waktu lama, alat dan bahannya pun mudah didapat dan murah.
Wajan adalah alat masak yang wajib ada di dapur. Kegunaannya yang multifungsi bisa jadi salah satu faktor membuat hidangan lezat. Menjaga wajan agar tetap bersih dan layak digunakan jadi keharusan agar kegiatan masak memasak nyaman.
Agar warna hitam akibat gosong hilang, berikut ini cara membersihkan wajan kesayangan yang bisa dilakukan sendiri di rumah.
1. Bersihkan dengan Sabun Cuci Piring
Cara membersihkan gosong pada wajan anti lengket yang paling umum adalah menggunakan campuran sabun cuci piring dan air panas. Tuangkan sedikit cairan sabun cuci piring ke bagian yang gosong.
Setelah itu rendam wajan dengan air panas hingga semalaman. Keesokan harinya, kamu bisa membilas dan menggosoknya dengan spons cuci piring untuk mengangkat kerak gosong pada wajan.