Bersuara Emas, Claudia Emmanuela Santoso Tampil Memukau di The Voice of Germany

Siska Permata Sari
Claudia Emmanuela Santoso tampil memukau di panggung The Voice of Germany. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Anak Indonesia kembali membanggakan Tanah Airnya di luar negeri. Kali ini datang dari sosok remaja asal Indonesia, bernama Claudia Emmanuela Santoso yang berhasil tampil memukau di The Voice of Germany (TVOG) season 9.

Dengan suara emasnya, Claudia berhasil membuat keempat coaches memutar kursi dan kekaguman luar biasa di babak Blind Audition. Saat itu, Claudia menyanyikan salah satu soundtrack dari film The Greatest Showman, yakni 'Never Enough' dari Loren Allred.

Suaranya yang indah, tidak membutuhkan waktu lama untuk membuat para juri memutar kursinya. Bahkan, tangisan haru pun tampak pada salah satu juri, yakni Alice Merton saat Claudia menyanyikan lagu tersebut.

"Haii semuanya, seneng banget rasanya bisa jadi bagian di The Voice of Germany Season 9," tulis Claudia menggunakan bahasa Indonesia, seperti dikutip dari Instagram pribadinya, Minggu (15/9/2019).


Tak hanya membuat juri terkesima, penampilan Claudia juga mencuri perhatian netizen Indonesia, bahkan selebriti. Di antaranya Leony Vitria Hartanti dan Baim Wong.

Leony, misalnya, yang menceritakan bahwa dia telah mengenal Claudia sejak lima tahun yang lalu. Dia juga mengungkap latar Claudia sebagai anak dari Cirebon yang sempat mengikuti ajang pencarian bakat bersama ibunya.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
2 hari lalu

Baim Wong Kesepian usai Cerai dari Paula Verhoeven? Ini Jawabannya!

Film
28 hari lalu

Baim Wong Remake Film Korea Tunnel, Ini Bocoran Versi Indonesia!

Seleb
1 bulan lalu

Kimberly Ryder Ungkap Hubungan Baim Wong dan Paula Verhoeven Setelah Bercerai: Sudah Move On 

Seleb
1 bulan lalu

Baim Wong dan Paula Verhoeven Sering Ketemu meski Sudah Cerai, Ini Faktanya!

Seleb
1 bulan lalu

Menyala! Rossa Pakai Dress Bernuansa Bendera Palestina, Banjir Pujian Netizen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal