Gara-Gara Ini Glenn Samuel Iri dengan Ajang Indonesian Idol Junior

Siska Permata Sari
Glenn Samuel. (Foto: iNews.id/Siska Permata Sari)

JAKARTA, iNews.id - Ajang pencarian bakat di bidang tarik suara untuk anak-anak dan remaja, Indonesian Idol Junior 2018 baru saja menemukan pemenangnya. Gadis cilik berbakat Anneth Delliecia Nasution dan Deventer Christiandi Putra menjadi pemenang utama dan runner-up Indonesian Idol Junior 2018.

Musisi jebolan Indonesian Idol 2018, Glenn Samuel mengaku iri melihat adanya ajang serupa untuk anak-anak dan remaja.

"Ajang Indonesian Idol sampai yang cilik itu, agak membuatku sedikit iri ya. Mereka sekarang bisa belajar lebih dini lagi untuk mengeksplorasi bakat mereka," kata Glenn yang kini sibuk dengan single terbarunya 'Jadi Apa Lagi' saat ditemui iNews.id di kompleks MNC Group, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Apalagi, kata Glenn, sekarang ini adalah zamannya digital, yang mana para anak-anak muda itu dengan mudahnya bisa mengakses tentang apa pun untuk belajar mengeksplorasi keinginan dan bakatnya di suatu bidang. Salah satunya saja bidang musik.

"Karena sekarang ini, dengan adanya gadget, mereka bisa belajar tentang macam-macam, misalnya belajar menyanyi, teknik vokal, semuanya di YouTube sudah ada," ujarnya.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Music
6 hari lalu

Indonesian Idol Season XIV Episode 3 & 4 Menghadirkan Audisi Semakin Berwarna dan Penuh Cerita

Seleb
12 hari lalu

Akhir Pekan Ini Pemain Terbelenggu Rindu Hadir di Ciledug, Yuk Ramaikan!

Music
16 hari lalu

Episode Perdana: Banyak Wajah Baru di Indonesian Idol Season XIV!

Music
22 hari lalu

Daftar 13 Juri Baru Audisi Indonesian Idol Season 14, Ada Reza Arap hingga Vincent Rompies!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal