Konser Besok, Begini Penampakan Coldplay saat Tiba di Jakarta Hari Ini

Devi Ari Rahmadhani
Coldplay sudah tiba di Jakarta. (foto: Twitter/X)

JAKARTA, iNews.id  - Coldplay sudah tiba di Jakarta untuk menggelar konser ‘Music of the Spheres’ di Stadion Utama Gelora Bung Karno Rabu (15/11/2023). Terlihat Chris Martin dkk terlihat mendarat dengan selama di Bandara Internasional Halim Perdana Kusuma Jakarta pada Selasa (14/11/2023). 

Melansir dari akun TikTok @greejolie07, satu per satu anggota Coldplay turun dari pesawat. Tidak dapat dipastikan jam berapa tepatnya Coldplay mendarat di Indonesia. Namun dalam video tersebut terlihat langit tampak cerah seperti di siang hari. 

Dalam video tersebut pun terlihat anggota Coldplay memakai outfit yang santai, yakni berupa kaos lengan pendek dan celana panjang. Outfit simpel yang dikenakan oleh anggota Coldplah ini seakan menyesuaikan iklim Indonesia yang sedang panas-panasnya. 

Tidak hanya itu, member Coldplay pun terlihat membawa tas serta beberapa alat musiknya sendiri.  Melihat kedatangan Coldplay ini membuat membuat pemilik akun TikTok @greejolie07 merasa bahagia. Dia yang tidak kebagian tiket konser ini mengaku baik-baik saja karena bisa menyaksikan kedatangan Coldplay ke Indonesia secara langsung. 

“Gak kebagian tiket gpp yang penting kita ketemu di apron,” tulis @greejolie07. 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
14 hari lalu

Chris Martin Coldplay Pacaran dengan Sophie Turner? Ini Faktanya!

Internasional
4 bulan lalu

Gwyneth Paltrow, Mantan Istri Chris Martin Jadi Jubir Astronomer usai Skandal di Konser Coldplay

Music
1 tahun lalu

SBY Beri Kejutan Spesial di Pestapora 2024, Nyanyi Lagu Jamrud hingga Coldplay

Music
1 tahun lalu

Makna Lagu Viva La Vida - Coldplay,  Sebuah Refleksi tentang Kehidupan, Kekuasaan dan Kehilangan

Seleb
1 tahun lalu

Chris Martin Minta Fans Sebarkan Pesan Damai saat Manggung di Glastonbury: Anda Bisa Mengirimkannya ke Mana Saja

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal