Mendapatkan Vote Terendah, Sabela Gagal Melangkah Ke Babak 3 Besar di Kontes KDI 2021

Siska Permata Sari
Kontestan asal Semarang Sabela harus keluar dari babak 4 besar Kontes KDI. (Foto: dok MNCTV)

JAKARTA, iNews.id - Kontestan asal Semarang, Sabela harus terhenti langkahnya untuk melaju ke babak selanjutnya. Dia mendapatkan vote terendah di babak 4 besar Kontes KDI 2021 pada Senin malam (24/1/2022). 

Sabela mengaku sedih tidak bisa melaju ke babak 3 besar, namun ia juga tetap bersyukur dan tetap optimis untuk selalu berkarya di musik dangdut. 

"Sedih juga tidak bisa melaju ke babak selanjutnya, mungkin rejeki aku hanya sampai di 4 besar saja. Kedepannya aku juga akan terus belajar musik dangdut,  tetap semangat dan tidak menyerah" kata Sabela. 

Pada konser 4 besar KDI 2021 kemarin malam, menampilkan tema Ambyar Night dibuka oleh penampilan Iko kontestan asal Bima yang membawakan lagu Tabir Kepalsuan dari Rhoma Irama sukses membuat suasana menjadi semangat dan menyanyikan dengan sangat baik. Selanjutnya, Kayla asal Deli Serdang menyanyikan lagu Bunga-Bunga Cinta. Nisa asal Bandung tampil memukau membawakan lagu 'Biarlah Merana. Kemudian ditutup oleh Sabela asal Semarang membawakan lagu Kuingin dari Rita Sugiarto. 

Kehadiran sederet bintang tamu spesial di babak 4 Besar Kontes KDI 2021 diramaikan oleh Nella Kharisma akan berduet dengan Dory Harsa. Tak hanya itu, diramaikan juga oleh anak dari almarhum Didi Kempot, yakni Saka dan Seika. Alvaro yang pintar bermain kendang di usia 7 tahun, Tania Audi yang berusia 5 tahun dengan video viral lewat joget koplo, Marcell Wenn, Aladull, Ambyar People, dan para alumni KDI, yakni Wahid KDI, Marvin KDI. 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Music
5 hari lalu

KDI 2025 Kembali Hadir dengan Wajah Baru, Panggung Dangdut Terbesar dan Paling Bergengsi

Music
5 hari lalu

Nassar, Inul Daratista hingga Lesti Kejora Masuk Nominasi Ajang Anugerah Dangdut Indonesia 2025

Film
5 hari lalu

Tak Dengarkan Kata Kakak, Rp25 Juta Melayang di Super Deal, Tempat Satu Mimpi Jadi Nyata Tayang di MNCTV

Film
5 hari lalu

Entong Petualangan Baru: Kampung Mendadak Heboh, Gara-Gara Hantu Gadungan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal