JAKARTA, iNews.id – Baru-baru ini, penyanyi dan aktris Shakira Jasmine baru saja membintangi serial terbarunya yang berjudul Royal Blood. Tak hanya menjadi salah satu pemeran utama, dia juga menyanyikan original soundtrack serial itu, yang berjudul Tempat yang Nyata.
Berperan sebagai Anggi, Shakira Jasmine mengungkapkan bahwa soundtrack yang dia nyanyikan tersebut sangat sesuai dengan jalan cerita dari Anggi, yang tak bisa bersatu dengan orang yang dia cintai.
Serial Royal Blood sendiri menceritakan fenomena perjodohan di keluarga ningrat yang berlatar di Yogyakarta, di era modern. Di sini, karakter Anggi tak bisa melanjutkan hubungan dengan sang kekasih lantaran lelaki itu dijodohkan dengan adiknya sendiri.
Sementara itu, lagu Tempat yang Nyata menceritakan keluh kesah Anggi yang ingin bisa bersama dengan orang yang dia cintai, di suatu tempat yang mungkin tak ada di dunia ini.
“Kenapa lagunya Tempat yang Nyata? Mungkin bagi Anggi, nggak ada tempat yang nyata buat dia bisa bersama sama Bisma. Ada liriknya itu kayak ‘Ingin kau tetap ada di sini, meski tak mungkin, dunia takkan merestui’, gitu lho. Dia tau nggak direstuin, tapi kayak, ‘Bisa nggak sih ada tempat yang nyata untuk kita bersama?’ Nggak di sini, tapi ‘Is there somewhere else that we could be together?’” ujar Shakira Jasmine dalam konferensi pers Royal Blood, 10 Agustus silam.