Singaraja Fest 2023 Bakal Dukung Kreativitas Lokal di Bali, Ada SID hingga Gigi

Elvira Anna
Band Gigi Bakal tampil di Singaraja Fest 2023. (Foto: instagram)

JAKARTA, iNews.id  – Siap-siap Singaraja Fest 2023 bakal digelar di Bali pada 27 Mei 2023 di Keramas Aero Park, Gianyar, Bali. Menghadirkan konsep festival in the park, Singaraja Fest 2023 akan menyajikan tontonan live music  yang memberikan hiburan seru, kegembiraan dan rasa kebersamaan dalam men-support kreativitas lokal.

Sejumlah musisi nasional kenamaan dan local heroes Bali serta berbagai sajian menarik lainnya juga dipersiapkan penyelenggara untuk hadir di wadahnya kreativitas orang-orang Bali ini. Sebut saja sederet musisi top di antaranya yaitu Superman Is Dead (SID), Lolot Band, Bagus Wirata, Joni Agung & Double T, Jun Bintang & The Strongking, Kis Band, Rajawali Ingkar Janji dan Scared of Bums. Turut memeriahkan pula sejumlah musisi nasional seperti Gigi, Tipe-X, Kangen Band serta Parade Hujan (Payung Teduh x Pusakata).

“Singaraja Fest 2023 bagian dari Prost Fest yang juga menjadi ruang untuk menunjukkan keberagaman skena musik dan industri kreatif di pulau Bali. Di Singaraja Fest juga menyediakan ruang bagi para penggiat industri kreatif lokal bisa menunjukkan hasil karya mereka,” kata Muhamad Aldian, Program Director Singaraja Fest, Minggu (14/5/2023).

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Music
12 hari lalu

Soundrenaline Sana Sini Jakarta Sukses Jadi Ruang Kolektif Musik dan Seni

Megapolitan
29 hari lalu

Komplotan Copet saat Konser Musik di Pantai Karnaval Ancol Ditangkap, 21 HP Disita

Music
1 bulan lalu

Salurkan Energi Kreatif lewat Kolaborasi, Soundrenaline Sana-Sini Hadir di Palembang

Music
1 bulan lalu

Soundrenaline Sana-Sini Medan, Sukses Rayakan Musik dengan Semangat Kolektif

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal