JAKARTA, iNews.id - Virgoun ditangkap Polres Metro Jakarta Barat terkait kasus penyalahgunaan narkoba. Promotor konser Last Child bertajuk Diary of Last Child, Antara Suara angkat bicara.
Dalam keterangan tertulis, promotor Antara Suara mengatakan pihaknya tak akan mengganggu proses penyelidikan kasus penyalahgunaan narkoba yang menyeret Virgoun.
"Menindaklanjuti kondisi terkini yang menyangkut dengan Virgoun, vokalis dari Band Last Child. Kami dari Antara Suara sepenuhnya memberikan ruang bagi Virgoun dan pihak berwajib untuk melakukan proses-proses yang diperlukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku," kata promotor Antara Suara.
Oleh karena itu, pihak promotor berharap agar proses hukum terkait penyalahgunaan narkoba menyeret Virgoun berjalan lancar. Konser Last Child bertajuk "Diary of Last Child” nantinya menyesuaikan dengan proses hukum yang berlangsung.
"Kami berharap proses ini berjalan dengan baik dan update terkini terkait dengan konser last child akan menyesuaikan dengan segenap proses yang tengah berlangsung," tutupnya.