25 Kutipan ayat Al-Qur’an yang Indah, Buat Hati Tenteram

Komaruddin Bagja
Inas Rifqia Lainufar
20 kutipan ayat Al-Qur’an yang indah (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - 20 kutipan ayat Al-Qur’an yang indah berikut patut kamu jadikan motto hidup. Berpegang teguh pada kalam Allah SWT memang menjadikan hati lebih tenteram kala masalah datang silih berganti.

Hal ini karena Al-Qur’an juga bisa menjadi obat kegundahan hati bagi orang-orang yang beriman. Allah berfirman, “wahai manusia! Sungguh, telah datang kepadamu pelajaran (Alquran) dari Tuhanmu, penyembuh bagi penyakit yang ada dalam dada dan petunjuk serta rahmat bagi orang yang beriman.” (QS Yunus [10]: 57).

Adapun 20 kutipan ayat Al-Qur’an penuh arti yang patut kamu renungkan maknanya adalah sebagai berikut.

Kutipan ayat Al-Qur’an yang indah 

1. “Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.” (QS. Ar-Rahmaan: 13).
2."Sungguh, mereka yang beriman dan melakukan perbuatan benar akan memiliki taman yang di bawahnya mengalir sungai yang merupakan pencapaian besar." (QS. Al-Buruj:11).
3."Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum sehingga mereka mengubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri." (QS. Ar-Ra’d: 11).
4."Dan engkau akan melihat gunung-gunung, yang engkau kira tetap berdiri di tempatnya, padahal dia berjalan seperti awan berjalan." (QS. An-Naml: 88).
5. “Janganlah engkau bersedih, sesungguhnya Allah bersama kita.” (QS. At-Taubah: 40).
6.“Allah tidak akan membebani seseorang melainkan sesuai dengan kemampuannya.” (QS. Al-Baqarah: 286).
7."Jangan kamu merasa lemah dan jangan bersedih, sebab kamu paling tinggi derajatnya jika kamu beriman." (Q.S Ali Imran: 139).
8.“Tidakkah dia menyadari bahwa sesungguhnya Allah melihat segala perbuatannya?” (QS. Al-Alaq: 14).

9.“Dan apabila aku sakit, Dialah Yang menyembuhkan aku.” (QS. Asy-Syu’ara: 80).

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Polisi Buru Wanita Viral Tanpa Busana Ludahi dan Hina Alquran!

Internasional
10 hari lalu

Keji! Pemukim Ilegal Israel Bakar Masjid dan Alquran di Tepi Barat

Nasional
28 hari lalu

Divisi Humas Polri Gelar Khataman Alquran, Diikuti 74 Tahfiz

Internasional
1 bulan lalu

Pengadilan Banding Inggris Bebaskan Pria Pembakar Alquran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal