Nabi bergelar ulul azmi selanjutnya adalah Nabi Isa. Nabi Isa memiliki berbagai mukjizat selama hidupnya, yakni dapat berbicara saat masih bayi, bisa menyembuhkan berbagai penyakit, bisa menghidupkan kembali orang yang sudah mati, hingga menerima kitab Injil.
Nabi Muhammad adalah salah satu nabi yang diberi gelar ulul azmi karena mendapatkan berbagai tantangan semasa hidupnya. Kehidupannya yang tidak mudah selama menyebarkan agama Islam tak menyurutkan tekadnya dalam menyampaikan kebenaran.
Nabi Muhammad memiliki mukjizat, yakni menerima Al Quran dari Allah SWT. Mukjizat lain dari Nabi Muhammad adalah Isra’ Mi’raj atau naiknya Nabi Muhammad ke langit ketujuh dalam waktu hanya satu malam.
Demikian ulasan mengenai rasul bergelar ulul azmi dan mukjizatnya. Semoga bermanfaat ya!