Bacaan Doa Qunut Witir Sholat Tarawih Pertengahan Ramadhan, Dalil dan Tata Cara

Kastolani Marzuki
Bacaan Doa Qunut Witir saat tarawih sunnah dibaca pada malam ke-16 Bulan Ramadhan. (Foto: SINDOnews)

Dalil Qunut Witir

Dalil qunut witir tarawih pada pertengahan Bulan Ramadhan ini adalah atsar para sahabat di masa Umar bin Kahttab ra:

Dari Al-Hasan Al-Bashri, bahwa Umar bin Khattab ra mengumpulkan masyarakat untuk shalat pada malam Bulan Ramadhan dengan diimami oleh Ubai bin Ka’ab, Umar berkata kepada Ubai:

"Shalatlah bersama mereka 20 rakaat, dan jangan kamu qunut bersama mereka kecuali pada seperdua ramadhan terakhir, lalu Ubai bin Ka’ab shalat bersama mereka pada 10 ramadhan pertama dan kedua, pada 10 terakhir Ubai tidak keluar rumah, sehingga masyarakat pada waktu itu meminta Mu’adz bin Jabal, akhirnya Mu’adz yang menjadi imam dan Muadz tetap qunut pada 10 terakhir".

Tata Cara Qunut Witir Pertengahan Ramadhan

Dalam madzhab Syafi’i urusan teknis qunut ini disamakan dengan qunut subuh dikerjakan setelah rukuk pada rakaat terakhir.
Lafadznya sama dengan lafadz qunut shubuh, sunnah mengangkat tangan atau tidak makmum mengaminkan, makmum mengikuti bacaan imam pada lafazh tsana’ (pujian), tidak mengusap wajah setelahnya, bila tidak sengaja terlewat, juga disunnahkan untuk melakukan sujud sahwi.

Itulah ulasan doa qunut witir sholat tarawih pertengahan Bulan Ramadhan yang dianjurkan untuk diamalkan.

Wallahu A'lam.

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Nasional
23 hari lalu

Investor Arab Minati Proyek Air di Indonesia, bakal Cek Pembangunan Bendungan

Internasional
2 bulan lalu

Negara Arab Aktifkan Pasukan Pertahanan Hadapi Israel: Satu Diserang, Semua Melawan!

Internasional
2 bulan lalu

Erdogan Beberkan Cara Kalahkan Israel kepada Pemimpin Arab dan Islam

Muslim
5 bulan lalu

Bacaan Surat Yusuf untuk Ibu Hamil Ayat 1-16 Arab, Latin, dan Artinya agar Anak Tampan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal