Berbagai manfaat sedekah akan didapatkan seperti mendapatkan pahala dari Allah, memperoleh keberkahan dalam hidup, meningkatkan keimanan dan mensucikan harta.
3. Memberi Makan Kepada Orang
Memberi makan kepada orang bisa menjadi salah satu cara memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Beberapa kategori penerima yang berhak mendapatkan sedekah makanan diantaranya fakir, miskin, orang terlantar dan lainnya.
Salah satu hadist riwayat Thabrani mengenai memberi makan kepada orang yang membutuhkan, Rasulullah bersabda,
Siapa saja yang memberikan makan kepada orang mukmin sampai kenyang, Allah SWT akan menempatkannya di dalam salah satu pintu surga yang tidak dimasuki orang selain dirinya. (HR. Thabrani).
4. Sholawat
Melakukan sholawat di peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dapat dilakukan dengan membaca Maulid al-Barzanji, Dhiyaul Lami', Maulid Diba', Simtuth Durar dan lain-lain.
Demikian ulasan mengenai cara memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga informasi ini bermanfaat bagi para pembaca setia iNews.id di mana pun berada.