Doa Iftitah Muhammadiyah: Arab, Latin, dan Arti

Inas Rifqia Lainufar
Cut Mutia Fahira
Doa Iftitah Muhammadiyah (Foto: Dok.iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Doa Iftitah Muhammadiyah dalam tulisan arab, latin, artinya akan dibahas dalam artikrl ini. Doa Iftitah adalah doa yang dibaca antara takbiratul ihram dengan surat Al Fatihah. Hukum membaca doa ini adalah sunnah. Maka jika dikerjakan akan berpahala dan tidak berdosa bagi yang meninggalkan.

Hal itu sebagaimana hadits yang diriwayatkan dari Abu Hurairah:

كان رسول الله صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إذا كبَّر في الصلاة؛ سكتَ هُنَيَّة قبل أن يقرأ. فقلت: يا رسول الله! بأبي أنت وأمي؛ أرأيت سكوتك بين التكبير والقراءة؛ ما تقول؟ قال: ” أقول: … ” فذكره

“Biasanya Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam setelah bertakbir ketika shalat, ia diam sejenak sebelum membaca ayat. Maka aku pun bertanya kepada beliau, wahai Rasulullah, kutebus engkau dengan ayah dan ibuku, aku melihatmu berdiam antara takbir dan bacaan ayat. Apa yang engkau baca ketika itu adalah:… (beliau menyebutkan doa iftitah)” (Muttafaqun ‘alaih)

Dalam praktiknya, ada berbagai versi bacaan doa Iftitah yang berkembang di kalangan umat Muslim, termasuk warga Muhammadiyah. Adapun bacaan doa Iftitah, yang dilansir iNews.id dari laman Suara Muhammadiyah, Rabu (19/2/2025), adalah sebagai berikut.

Doa Iftitah Muhammadiyah

اللَّهُمَّ بَاعِدْ بَيْنِي وَبَيْنَ خَطَايَايَ ، كَمَا بَاعَدْتَ بَيْنَ المَشْرِقِ وَالمَغْرِبِ ، اللَّهُمَّ نَقِّنِي مِنَ الخَطَايَا ، كَمَا يُنَقَّى الثَّوْبُ الأَبْيَضُ مِنَ الدَّنَسِ ، اللَّهُمَّ اغْسِلْ خَطَايَايَ بِالْمَاءِ ، وَالثَّلْجِ ، وَالبَرَدِ

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Muslim
2 tahun lalu

Bacaan Takbiratul Ihram Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Muslim
2 tahun lalu

Bacaan Doa Iftitah Allahu Akbar Kabiro Latin, Arti dan Keutamaannya

Muslim
2 tahun lalu

Bacaan Doa Iftitah Allahu Akbar Kabiro Walhamdulillahi Katsiro, Ini Keutamaannya

Muslim
2 tahun lalu

4 Versi Doa Iftitah Arab, Latin, dan Artinya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal