"Hai orang yang berselimut (Muhammad), bangunlah (untuk sembahyang) pada malam hari. kecuali sedikit (daripadanya). (yaitu) seperduanya atau kurangilah dari seperdua itu sedikit. Atau lebih dari seperdua itu. Dan bacalah Al-Qur'an itu dengan perlahan-lahan. Sesungguhnya, kami akan menurunkan bacaan pada waktu itu lebih berkesan," (QS Al-Muzzammil: 1-6)
Orang-orang yang terbiasa menjalankan sholat tahajud termasuk ke dalam golongan orang yang beriman. Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman pada Al-Qur'an surat Al-Furqan ayat 63-64,
"Dan hamba-hamba Tuhan yang Maha Penyayang itu (ialah) orang-orang yang berjalan di atas bumi dengan rendah hati dan apabila orang-orang jahil menyapa mereka, mereka mengucapkan kata-kata (yang mengandung) keselamatan. Dan orang yang melalui malam hari dengan bersujud dan berdiri untuk Tuhan mereka," (QS Al Furqan: 63-64)
Setiap seorang Muslim yang mengerjakan sholat tahajud, ia akan mendapatkan rahmat, ampunan, dan kebaikan dari Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Sebagaimana terkandung pada Al-Qur'an surat Az-Zariyat ayat 15-18,
"Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa itu berada dalam taman-taman (surga) dan mata air-mata air. Sambil menerima segala pemberian Rabb mereka. Sesungguhnya mereka sebelum itu di dunia adalah orang-orang yang berbuat kebaikan. Di dunia mereka sedikit sekali tidur diwaktu malam," (QS Az Zariyat: 15-18)
Demikianlah doa setelah sholat tahajud lengkap tulisan Arab, Latin, dan terjemahan beserta keutamaannya. Semoga bermanfaat!