Puasa Ramadhan 2022 Kurang Berapa Hari Lagi? Begini Penjelasan Lengkapnya

Kastolani Marzuki
Penentuan hilal awal Ramadhan 2022 akan kembali digelar Kemenag pada Jumat, 1 April 2022.(foto: MPI)

Sidang Isbat

Kementerian Agama akan menggelar sidang Isbat penetapan awal Ramadan 1443 Hijriah secara hybrid, pada Jumat (1/4/2022) atau bertepatan dengan tanggal 29 Sya'ban 1443 Hijriah. Hybrid di sini maksudnya adalah sidang dilakukan secara daring dan juga langsung. 

"Karena masih pandemi, sidang akan kembali digelar secara hybrid, dalam arti gabungan antara daring dan luring dengan menerapkan protokol kesehatan," kata Dirjen Bimas Islam Kemenag, Kamaruddin Amin, Senin (14/3/2022).

Sidang Isbat akan digelar di Auditorium HM Rasjidi, Kemenag, Jalan MH Thamrin, Jakarta. Jumlah peserta yang hadir dibatasi sesuai ketentuan protokol kesehatan.  

Sidang isbat nantinya akan melibatkan Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kementerian Agama, duta besar negara sahabat, dan perwakilan ormas Islam. Sidang ini juga akan melibatkan perwakilan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dan tamu undangan lain seperti MUI dan pimpinan Komisi VIII DPR.

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Muslim
15 hari lalu

Lebaran 2026 Berapa Hari Lagi? Hitung Mundur Menuju Ramadan dan Idulfitri 1447 H

Nasional
6 bulan lalu

Tetapkan 1 Zulhijah Besok, Menag Harap Umat Muslim RI Serentak Salat Idul Adha 6 Juni

Nasional
6 bulan lalu

Sidang Isbat Penetapan Idul Adha 2025 Hari Ini, Kemenag Pantau Hilal di 114 Titik

Nasional
6 bulan lalu

Link Live Streaming Sidang Isbat Penetapan Idul Adha 1446 H

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal