JAKARTA, iNews.id - Inilah sederet artis Indonesia dengan rumah termewah. Rumah para artis ini begitu luas dan didesain oleh arsitek ternama.
Mereka rela merogoh kocek dalam-dalam karena menilai bahwa rumah harus menjadi tempat istirahat ternyaman usai beraktivitas di luar. Maka dari itu, tak heran jika terdapat sejumlah fasilitas selayaknya hotel bintang lima di dalam rumah sejumlah artis tersebut.
Adapun 10 artis Indonesia dengan rumah termewah adalah sebagai berikut.
Sejak dipersunting oleh pengusaha kaya raya, Momo Geisha memang sudah jarang tampil di layar kaca. Kendati sudah tidak begitu aktif di dunia hiburan tanah air, ia masih memiliki gaya hidup yang mewah.
Tak tanggung-tanggung, rumah yang ia tempati bahkan ditaksir mencapai Rp60 miliar. Rumah tersebut memiliki fasilitas berupa kolam renang, lift, gym, hingga danau pribadi.
Ahmad Dhani kerap menunjukkan potret mewah rumahnya yang diisi dengan perabotan-perabotan klasik dan antik yang harganya sangat fantastis. Rumah yang terletak di Pondok Indah tersebut memiliki berbagai fasilitas, seperti mini playground, ruangan semi outdoor, kolam renang, dan masih banyak lagi.
Rumah ini disebut ditaksir mencapai Rp60 miliar. Bahkan seorang crazy rich pernah menawar rumah Ahmad Dhani dengan harga Rp100 miliar.
Dengan kekayaan yang dimiliki, Raffi Ahmad kerap dijuluki sebagai Sultan. Ia bahkan memiliki kediaman yang begitu megah seluas 2.500 meter.
Rumah Raffi Ahmad tersebut mengusung gaya Eropa Klasik. Dalam sebuah kesempatan, ia pernah mengungkapkan bahwa rumahnya tersebut ditaksir mencapai Rp40 miliar.
Prilly Latuconsina telah terjun ke dunia hiburan sejak masih kecil. Saat ini, ia tak hanya menjadi seorang aktris, tetapi juga produser dan pemilik rumah produksi.
Oleh sebab itu, penghasilan Prilly Latuconsina sangat fantastis hingga ia mampu membeli rumah seharga Rp20 miliar. Rumah bergaya Amerika itu didesain seperti hotel bintang lima.
Saat ini, Anang Hermansyah dan keluarganya diketahui menempati sebuah rumah di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat. Rumah tersebut ternyata ditaksir mencapai Rp35 miliar.
Rumah Anang Hermansyah ini mengusung konsep modern klasik. Dengan harga yang fantastis, penghuni rumah dapat menikmati beragam fasilitas, seperti kolam renang, mini bioskop, salon pribadi, rumah karaoke, hingga studio rekaman.
Kehidupan pribadi Maia Estianty semakin disorot sejak dipersunting oleh pengusaha kaya raya, Irwan Mussry. Tak hanya gemar berlibur ke luar negeri hingga memakai barang-barang branded, Maia juga diketahui menempati rumah mewah.
Harga rumah tersebut ditaksir mencapai Rp30 miliar. Maia Estianty bahkan menggandeng arsitek ternama dari mancanegara untuk mendesain rumahnya.