JAKARTA, iNews.id - Setelah bebas dari penjara terkait kasus narkoba, Lucinta Luna akhirnya eksis kembali di dunia maya. Penyanyi sekaligus pemain film tersebut, baru-baru ini menggegerkan warganet dengan kemunculannya di media sosial.
Ini setelah transgender 31 tahun tersebut mengunggah video yang menampilkan wajahnya brewokan dihiasi kumis dan jenggot palsu. Selain itu, Lucinta Luna juga mengocok perut netizen dengan beragam video Tik-Tok yang dibuat bersama teman-temannya.
Pemilik nama asli Muhammad Fatah ini juga langsung menasbihkan diri sebagai Miss Uniperes 2021. Dia pun tampil anggun dalam beberapa pose.
Berikut empat gaya Lucinta dirangkum dari Instagram, Selasa (9/3/2021).
1. Kocak dengan kostum nyeleneh
Menyebut diri sebagai Miss Uniperes 2021, Lucinta Luna membuat video dengan kostum nyeleneh. Dia mengenakan long dress berwarna gelap, dengan sentuhan brukat keemasan di bagian leher dan dada.
Meski mengenakan long dress cantik, busana ini menjadi ‘nyeleneh’ karena Lucinta Luna meletakkan gym ball di atas kepalanya yang disertai dengan tudung atau kain panjang, sehingga membuat seperti headpiece. Sontak, penampilan pemain film Bridezilla ini membuat netizen ngakak.
“Ini nih yang bikin kangen, selalu menghibur,” kata netizen di kolom komentar. “Dia memang halu, tapi selalu kocak,” komentar yang lainnya.
2. Tampil seksi dengan bikini
Masih bagian dari Miss Uniperes 2021, Lucinta Luna membagikan video lainnya yang sedang seolah-olah berlenggok di atas catwalk.
Lihat saja gayanya ketika memadukan bikini hitam dengan kain kotak-kotak yang dililitkan di pinggangnya. Melengkapi penampilannya, dia memasangkan sepasang sepatu high heels berwarna hitam.