5 Anak Artis yang Kelahirannya Sangat Ditunggu-tunggu, Nomor 4 Dihujat karena Dianggap Terlalu Kecil

Inas Rifqia Lainufar
Anak artis yang kelahirannya sangat ditunggu-tunggu. Ukkasya putra dari Irwansyah dan Zaskia Sungkar (Foto: Instagram Irwansyah)

JAKARTA, iNews.id - Inilah anak artis yang kelahirannya sangat ditunggu-tunggu. Usai dilahirkan, para anak artis tersebut masih tetap mendapatkan sorotan dari publik.

Popularitas mereka bahkan bisa mengungguli ketenaran orangtuanya. Maka dari itu, tak heran jika sejumlah brand ternama sangat tertarik menggandeng sederet anak artis ini.

Adapun 5 anak artis yang kelahirannya sangat dinantikan oleh publik adalah sebagai berikut.

Anak artis yang kelahirannya sangat ditunggu-tunggu

1.Muhammad Leslar Al-Fatih Billar

Sebagai pasangan yang cukup fenomenal, perjalanan cinta Lesti Kejora dan Rizky Billar kerap mendapatkan sorotan. Tak heran jika kelahiran putra pertamanya juga begitu dinantikan publik.

Setelah lahir pun, Muhammad Leslar Al-Fatih Billar atau biasa disapa Baby L tak berhenti disorot. Tingkahnya yang terlihat di unggahan media sosial kedua orangtuanya kerap membuat warganet merasa gemas.

2.Ukkasya Muhammad Syahki 

Pasangan artis Zaskia Sungkar dan Irwansyah diketahui telah menunggu kehadiran buah hati dalam kurun waktu yang tidak sebentar. Beruntungnya, Ukkasya Muhammad Syahki terlahir setelah 10 tahun keduanya membina rumah tangga.

Kehadiran Ukkasya Muhammad Syahki ini ternyata tak hanya dinantikan oleh kedua orangtuanya, tetapi juga oleh warganet. Banyak dari warganet yang turut merasa bahagia dengan lahirnya putra pertama Zaskia Sungkar dan Irwansyah tersebut.

3.Ameena Hanna Nur Atta

Sebagai putri dari YouTuber kondang, Ameena Hanna Nur Atta tentu selalu mendapatkan sorotan publik. Proses kelahirannya yang ditayangkan di kanal YouTube AHHA bahkan telah ditonton sebanyak 6,5 juta kali.

Usai dilahirkan, video-video yang berisi tingkah menggemaskan Ameena masih kerap menjadi trending di media sosial. Dengan popularitasnya tersebut, Ameena bahkan seringkali digandeng oleh brand ternama untuk melakukan endorsement.

4.Cut Raifa Aramoana

Cut Raifa Aramoana atau akrab disapa Baby Moana merupakan anak pertama dari YouTuber kondang, Ria Ricis dan Teuku Ryan. Kelahirannya yang berlangsung pada 26 Juli 2022 begitu dinantikan oleh penggemar kedua orangtuanya.

Sayangnya, Baby Moana kerap mendapatkan komentar negatif karena terlahir dengan berat badan hanya 2,5 kg. Menanggapi hal tersebut, Ria Ricis mengaku merasa sedih hingga sering memaksa bayinya meminum ASI lebih banyak agar Baby Moana mencapai berat badan normal.

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Seleb
2 bulan lalu

Zaskia Sungkar Hamil Lagi, Suara Detak Jantung Bikin Terharu

Health
2 bulan lalu

Zaskia Sungkar Rajin Bikin Bekal Bergizi Seimbang untuk Anak, Ini Alasannya

Seleb
5 bulan lalu

Astaghfirullah, Kaki Irwansyah Patah: Alhamdulillah Penggugur Dosa

Music
6 bulan lalu

Lirik Lagu My Heart dan Terjemahan dari Acha Septriasa & Irwansyah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal