Kendati demikian, rumah tangga mereka begitu harmonis dan hampir tidak pernah diterpa isu miring. Kehidupan pernikahan Faradina Mufti dan Dimas Djay pun semakin lengkap dengan hadirnya anak laki-laki yang lahir pada 14 Oktober 2022.
Sejak berakting pertama kali di film berjudul 'Tentang Dia', Sigi Wimala langsung mendapat sambutan hangat hingga penghargaan dari Indonesian Movie Awards 2007. Ia lalu melabuhkan hatinya pada sutradara film 'Sebelum Iblis Menjemput', Timo Tjahjanto.
Mereka akhirnya mantap untuk naik ke pelaminan pada 2009 silam. Kini, rumah tangga mereka semakin sempurna dengan adanya dua orang anak.
Setelah bercerai dari Muhammad Solichin Effendie, Rheina Ipeh kembali menikah dengan Findo Purwono H.W pada 2011 silam. Suami sang artis tersebut berprofesi sebagai seorang sutradara.
Sejak menjadi ibu, Rheina Ipeh memang jarang terlihat berakting walau ia sebelumnya kerap berperan sebagai gadis Betawi dalam sejumlah judul film atau sinetron. Namun setelahnya, ia sering bermain di film garapan sang suami.