Pada 16 Desember 2011, Rachel Maryam dipersunting Edwin Aprihandono dan memiliki satu anak laki-laki. Kemudian, artis cantik itu kembali mengandung anak keduanya.
Akan tetapi, kehamilan Rachel Maryam yang kedua tersebut dinilai sangat berisiko karena sang artis berusia 40 tahun. Saat proses persalinan berlangsung, ia sempat mengalami pendarahan hebat hingga mengharuskannya melakukan operasi pengangkatan rahim.
Kalina Ocktaranny menikah untuk keempat kalinya dengan Vicky Prasetyo pada 13 Maret 2021. Sebelum akhirnya bercerai, ia sempat dinyatakan hamil.
Namun karena saat itu ia telah berusia 41 tahun, kehamilannya disebut cukup berisiko. Tak berselang lama, Kalina Ocktaranny mengalami keguguran.