JAKARTA, iNews.id - Tak bisa dipungkiri, popularitas serial Layangan Putus menjadikannya juga viral di media sosial. Hal tersebut berkat akting luar biasa antara Putri Marino, Reza Rahardian, dan Anya Geraldine sanggup mengacak-acak emosi penonton.
Terutama saat adegan Kinan meyodorkan bukti perselingkuhan suaminya, Aris dan perempuan bernama Lydia Danira. Aris kepergok mengajak Lydia pergi ke Cappadocia, Turki dan juga membelikan wanita simpanannya itu penthouse seharga Rp5 miliar.
Adegan yang sangat ikonik ini pun akhirnya banyak diparodikan oleh para artis yang ikut merasakan demam Layangan Putus. Siapa saja mereka? Berikut yang iNews.id rangkumkan.
1. Denny Cagur dan Shanty
Komedian Denny Cagur dan Shanty punya gaya sendiri saat membuat paradi Layangan Putus. Mengingat keduanya berasal dari Jawa Barat, Denny dan Shanty pun berdialog dalam bahasa Sunda.
Kocaknya, Shanty mengubah beberapa poin seperti nama tokoh si selingkuhan ia sebut sebagai Euis Rohimah dan Cappadocia diganti menjadi Situ Bagendit.