5 Artis yang Dapat Gelar Doktor, dari Penyanyi hingga Petinju

Inas Rifqia Lainufar
Artis yang dapat gelar doktor (Foto: Taylor Swift Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Siapa saja artis yang dapat gelar doktor? Pertanyaan tersebut tentu pernah terbesit di pikiran Anda mengingat gelar doktor bisa didapatkan oleh tokoh publik yang memiliki kontribusi atau karya untuk masyarakat luas.

Faktanya, telah banyak artis yang menerima gelar doktor dari kampus-kampus bergengsi. Para artis ini dapat membuktikan bahwa eksistensi mereka di dunia hiburan begitu berdampak hingga diakui oleh institusi pendidikan ternama.

Adapun deretan artis yang dapat gelar doktor rangkuman iNews.id dari berbagai sumber (2/6/2022) adalah sebagai berikut.

Artis yang dapat gelar doktor

1.Taylor Swift

Baru-baru ini, Taylor Swift menerima gelar doktor dari New York University pada 18 Mei 2022. Ia menerima gelar Doctor of Fine Arts atau doktor honoris causa bidang seni rupa. Gelar tersebut ia peroleh lantaran Taylor Swift membangun Taylor Swift Education Center di Country Music Hall of Fame and Museum yang berlokasi di Nashville, Tennessee, Amerika Serikat.

Selain itu, Taylor Swift merupakan tokoh yang sangat populer dan cukup berpengaruh. Tak hanya sebagai penyanyi, Taylor Swift juga merupakan penulis lagu dimana seluruh lagunya selalu laris manis di pasaran.

Berkat karya-karya tersebut, ia berhasil memenangkan Grammy sebanyak 11 kali.Saking fenomenalnya, Taylor Swift sampai menjadi mata kuliah di Clive Davis Institute, New York University.

2.Oprah Winfrey

Oprah Winfrey memperoleh gelar doktor kehormatan dari University of the Free State. Ia mendapatkan gelar tersebut karena sukses membawakan talkshow The Oprah Winfrey Show selama 25 tahun.

Tak hanya menjadi seorang presenter, ia juga mendirikan sekolah untuk anak-anak perempuan di Afrika Selaatn pada tahun 2007.
Ia juga berhasil mengungkap beberapa skandal di institusi pendidikan di Afrika Selatan.

Tak hanya itu, gelar kehormatan Doctor of Fine Arts juga diterima Oprah Winfrey dari Princeton University pada 2002, gelar kehormatan Doctor of Humane Letters dari Duke University pada 2009, dan gelar kehormatan Doctor of Laws dari Harvard University pada 2013.

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Seleb
2 bulan lalu

Sah! Selena Gomez Resmi Menikah dengan Benny Blanco

Internasional
3 bulan lalu

Viral Donald Trump Senang Taylor Swift-Travis Kelces Tunangan, Bonus Kasih Doa

Seleb
3 bulan lalu

Viral Cincin Tunangan Taylor Swift Harganya Selangit, Detailnya Cek di Sini!

Seleb
3 bulan lalu

Mengejutkan! Taylor Swift dan Travis Kelce Tunangan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal