7 Istri Presenter Indonesia dari Kalangan Non Artis, Nomor 6 Sempat Minta Identitasnya Tak Terlalu Dipublikasikan

Inas Rifqia Lainufar
Istri Presenter Indonesia dari Kalangan Non Artis, Denny Sumargo. (Foto: IG)

JAKARTA, iNews.id - Terkuak deretan istri presenter Indonesia dari kalangan non artis. Walaupun memiliki profesi yang berbeda, mereka tetap mendukung karier satu sama lain.

Tak heran jika rumah tangga mereka terlihat sangat harmonis. Beberapa dari pernikahan para artis tersebut bahkan sangat langgeng sampai bertahun-tahun.

Adapun sosok istri presenter tanah air yang bukan berasal dari kalangan selebriti adalah sebagai berikut.

Istri Presenter Indonesia dari Kalangan Non Artis

1.Denny Sumargo

Setelah bercerai dari Dita Soedarjo, Denny Sumargo kembali naik pelaminan dengan Olivia Allan pada 21 November 2020. Istri presenter itu diketahui merupakan seorang pebisnis dan pemimpin perusahaan. 

Walaupun memiliki profesi yang berbeda, Olivia Allan kerap mendukung karier sang suami. Wanita cantik tersebut bahkan sering tampil dalam sejumlah konten TikTok Denny Sumargo.

2.Helmy Yahya

Untuk kedua kalinya, Helmy Yahya kembali menikah dengan seorang wanita dari kalangan non selebriti bernama Febriyani. Pernikahan tersebut digelar pada 17 Januari 2010 dengan mengundang sang mantan istri.

Sepuluh tahun membina rumah tangga, keduanya tetap terlihat harmonis. Febriyani bahkan sangat dekat dengan anak-anak sambungnya.

3.Ben Kasyafani

Resmi bercerai dari Marshanda, Ben Kasyafani kembali naik pelaminan dengan Nesyana Ayu Nabila pada 2016 silam. Sementara itu, istri presenter tersebut diketahui bekerja di bidang properti.

Walaupun memiliki karier yang sangat berbeda, keduanya tetap harmonis dan saling dukung. Nesyana Ayu Nabila juga merawat anak sambungnya dengan baik sampai saat ini.

4.Choky Sitohang

Choky Sitohang menikah dengan Melissa Aryani pada 18 Juni 2010. Istri sang presenter tersebut diketahui sempat berprofesi sebagai pramugari.

Dari pernikahan tersebut, keduanya telah memiliki tiga orang anak. Mereka adalah Chelsea Abigail Victoria Sitohang, Cherish Elsa Noela Sitohang dan Cherry Rebekah Ariana Sitohang.

5.Vincent Rompies

Vincent Rompies termasuk artis yang sangat tertutup perihal kehidupan pribadinya. Kendati demikian, publik mengetahui bahwa ia memiliki istri yang bernama Fifi Karamoy.

Istri sang presenter tersebut dipersunting oleh Vincent Rompies pada 2005. Perihal profesi yang digeluti, Fifi Karamoy diketahui bekerja sebagai kru di sebuah stasiun radio hingga majalah ternama.

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Seleb
4 hari lalu

Shopee Jagoan UMKM Naik Kelas Rampungkan Enam Episode dengan Cerita Penuh Inspirasi

Film
9 hari lalu

Super Deal Indonesia Tayang 10 November 2025 Pukul 19.30 WIB Hanya di MNCTV

Seleb
10 hari lalu

Raffi Ahmad Berkunjung ke Nusakambangan, Jenguk Ammar Zoni?

Film
15 hari lalu

Buka Tirainya Satu Mimpi Jadi Nyata, Super Deal Tayang di MNCTV

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal