“Mudah-mudahan dapet, kita bisa nyobain gimana rasanya. Mana ya, katanya sih di sini. Kayaknya sih itu tuh yang ada tenda. Ini dia tempatnya. kata Angel.
Setelah sampai di lokasi, Angel dan Rico pun segera turun dan menghampiri penjual odading tersebut. Sayangnya, mereka berdua kehabisan kudapan yang nyatanya telah dibeli masyarakat yang mengantre sejak jam 06.00 WIB.
"Udah habis, tadi kan katanya antreannya harus dari jam 06.00. Dan gagal jadi enggak bisa ngerasain, ya udah lah kalau gitu kita gagal," kata Angel dengan raut wajah kecewa.