Ariana Grande dan Dalton Gomez Jalani Proses Cerai, Pisah Rumah sejak Desember 2022 

Elvira Anna
Ariana Grande dan Dalton Gomez jalani proses cerai. (Foto: Instagram)

LOS ANGELES, iNews.id – Rumah tangga penyanyi bertubuh mungil Ariana Grande dikabarkan berada di ambang perceraian. Kabarnya, Ariana dan sang suami Dalton Gomez sudah tak lagi serumah dan berpisah sejak Desember 2022. 

Dikutip dari TMZ, Selasa (18/7/2023), keduanya sudah jarang terlihat bersama atau mengunggah momen kemesraan. Bahkan dalam sebuah ajang olahraga tenis Wimbledon, Grande terlihat tak memakai cincin pernikahannya. 

Kala itu, Grande datang bersama bintang Bridgerton, Jonathan Bailey dan Andrew Garfield. Selama sepekan menonton pertandingan tenis yang digelar di Inggris tersebut, tak tampak berlian melingkar di jari jemarinya. 

Sementara pada Agustus lalu, pelantun Just Like Magic itu membagikan tutorial makeup di TikTok. Di saat itu pun dia tidak memakai cincin pernikahannya. 

"Aku hanya tidak memakai cincin kawinku, sedang dibersihkan. Aku tidak akan bercerai sebelum kamu mulai, jangan," kata Grande saat itu. 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Music
7 bulan lalu

Makna Lagu Hampstead Ariana Grande Beserta Terjemahannya

Film
8 bulan lalu

Penyanyi Ariana Grande dan Cynthia Erivo Buka Piala Oscar 2025

Film
12 bulan lalu

Sinopsis Film Wicked, Dibintangi Ariana Grande dan Diprediksi Masuk Nominasi Oscar 2025

Music
12 bulan lalu

Makna Lagu Supernatural - Ariana Grande, Lengkap dengan Liriknya

Seleb
1 tahun lalu

Tips Mendapatkan Makeup Look ala Ariana Grande

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal