Mulan Jameela juga merupakan artis jadi anggota DPR. Artis pemilik nama lengkap Raden Terry Tantri Wulansari ini merupakan wajah baru yang menjadi anggota DPR di Pemilu 2019 lalu. Dia diusung oleh partai Gerindra sebagai wakil dapil Jawa Barat XI dengan perolehan suara sebanyak 13.793.
Artis jadi anggota DPR lainnya, ada Rachel Maryam. Dia diketahui meninggalkan dunia hiburan dan beralih ke dunia politik. Kariernya di politik cukup cemerlang. Dia berhasil mendapatkan banyak suara dari masyarakat, yang membuatnya berhasil melenggang menjadi anggota dewan sejak 2014 hingga 2024 nanti.
8. Desy Ratnasari
Desy Ratnasari juga menjadi artis perempuan yang tidak kalah sukses di dunia politik. Dia mulai berkantor di Senayan sejak 2014 dan akan masih berlanjut hingga 2024. Artinya, Desy Ratnasari menjabat 10 tahun sebagai wakil rakyat.
9. Rieke Dyah Pitaloka
Artis jadi anggota DPR di urutan terakhir, ada Rieke Dyah Pitaloka. Karier politik aktris asal Garut ini memang cemerlang. Dia terpilih menjadi anggota DPR RI periode 2009-2014 dari PDI Perjuangan. Kemudian, dia kembali terpilih pada periode 2014-2019 mewakili daerah pemilihan Jawa Barat VII. Lalu, untuk ketiga kalinya, Rieke kembali menjabat sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024. Artinya, Rieke Dyah Pitaloka resmi menjabat sebagai wakil rakyat selama 15 tahun. Wow!
Itulah beberapa artis jadi anggota DPR. Adakah artis idola Anda?