JAKARTA, iNews.id - Artis Asri Welas baru-baru ini mengalami kejadian kurang menyenangkan. Anak ketiganya, Renzo Gibrar Ridha Rahardja, tercemplung di kolam renang tanpa sepengetahuan orang di rumahnya.
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Asri Welas di akun Instagramnya. Pada unggahannya, Asri Welas tampak memberi peringatan untuk tidak membuka akses menuju kolam renang. Pasalnya dia baru saja menghadapi kejadian kurang menyenangkan lantaran kelalaian menutup dan menguci pintu tersebut.
"PLEASE HATI-HATI . Hari ini di keluarga kami mendapat pelajaran ber harga dan kami terpaksa menutup pintu menuju kolam renang, yang biasa kita selalu kunci, Karena kita masih punya 2 balita, mas @ibran_gibran dan mas @ibrar_gibrar dimana keduanya sedang sangat aktif," ujar Asri Welas pada kolom keterangan foto.
"Dan sore tadi ternyata pintu dalam keadaan terbuka dan apa yang terjadi, anaku yang ke 3 mas @ibrar_gibrar masuk ke dalam kolam Tanpa ada yang tau," katanya lagi.
Beruntung orang di rumahnya dengan sigap mencari dan menemukan Gibrar dalam keadaan tengah berada di dalam kolam renang. Panik tentu saja dirasakan oleh istri dari Galiech Ridha Rahardja tersebut, bahkan dia langsung membawa putranya menuju rumah sakit untuk memeriksakan kondisinya.