JAKARTA, iNews.id - Aktris Amanda Manopo kini tengah berada di puncak karier. Membintangi sinetron Ikatan Cinta sebagai Andin yang baik hati dan lembut, membuat banyak orang simpati dengan aktris 21 tahun ini.
Di balik aktingnya yang anggun dan lembut sebagai Andin, manajer serta sutradara sinetron Ikatan Cinta membongkar sifat asli Amanda Manopo. Beberapa sifat itu cukup berbeda dengan karakter Andin yang diperankannya.
“Anaknya humoris, kadang-kadang kayak tomboy, itu aslinya Amanda Manopo,” kata Sendy Widodo selaku co sutradara Ikatan Cinta, seperti dikutip dari kanal YouTube RCTI Infotainment, Jumat (5/3/2021).