Liliana Tanoesoedibjo mengatakan doa bersama ini ditujukan agar seluruh rakyat Indonesia diberikan kekuatan dan keselamatan dari Tuhan Yang Maha Esa.
"Agar kita semua dipimpin-Nya, diberikan kekuatan dan dihindarkan dari hal- hal yang tidak berkenan di hadapan-Nya," jelas Liliana Tanoesoedibjo.
"Biarlah hikmat, penyertaan dan berkat yang dari pada-Nya selalu memberi kedamaian dan menyertai bangsa dan negara yang kita cintai, Indonesia," ungkapnya.
Ungkapan Liliana Tanoesoedibjo di akun Instagramnya tersebut disambut komentar positif dari para netizen.
"Cepat pulih kembali negriku tercinta," tulis akun @fersiana7.
Dengan banyaknya bencana yang akhir-akhir ini terjadi di sejumlah wilayah Indonesia, warganet berharap kondisi Indonesia bisa segera bangkit.
"Kita selalu berdoa untuk negri Indonesia tercinta ini," kata akun @lie.nienie.
"Tuhan lindungi Indonesia," tambah akun @Dryennyirawan.