Bikin Heboh! Kim Bum Bakal Main Film Bareng Maudy Ayunda sebagai Pasutri di Garut, Begini Faktanya

Annastasya Rizqa
Maudy Ayunda dan Kim Bum. (Foto: Kolase)

Rudy Gunawan dan Duta Besar Korea Selatan, Lee Sang Deok juga sempat melakukan pertemuan. Salah satunya yang dibahas adalah proyek kolaborasi pembuatan film Tanah Air Kedua yang dikabarkan akan dibintangi aktor Korea Selatan, Kim Bum dan aktris Tanah Air, Maudy Ayunda.

Nantinya, Kim Bum memerankan tokoh Yang Chil Seong atau Koemarudin, seorang warga negara Korea yang tinggal di Garut saat Perang Dunia II. Sedangkan Maudy Ayunda akan memerankan tokoh istri dari Yang Chil Seong.

Garut akan jadi lokasi syuting

Selain itu, Garut, Jawa Barat, juga dikabarkan akan menjadi latar belakang pembuatan film ini. Nuansa di masa Perang Dunia II juga nantinya diangkat di film Tanah Air Kedua.

Sementara itu, film Tanah Air Kedua sendiri baru akan diproduksi pada Oktober 2023. Namun, baik Maudy Ayunda maupun Kim Bum belum mengumumkan kabar ini secara resmi di media sosial mereka masing-masing.

Akun Instagram Maudy Ayunda diserbu netizen

Gara-gara berita tersebut, akun Instagram Maudy Ayunda pun diserbu netizen. Banyak yang tak sabar dan menantikan kolaborasi sang aktris bersama bintang Korea itu.

"Nunggu kak Maudy mau collab sama Kim Bum," kata @for*** di kolom komentar.

"Bener gak sih bakal main sama Kim Bum jadi istrinya," komentar @viv***.

"Kak Maudy, apa iya bakal syuting di Garut?" tulis @rm***.

Editor : Siska Permata Sari
Artikel Terkait
Film
1 bulan lalu

Didit Prabowo Bikin Film Pendek Jejak Rasa Yogyakarta, Jadi Produser! 

Health
2 bulan lalu

Maudy Ayunda Ternyata Hobi Jalan Kaki, Ini Manfaat yang Dirasakan

Music
12 bulan lalu

Maudy Ayunda Rilis Album Baru Terinspirasi dari Keresahan Hidupnya

Seleb
1 tahun lalu

Maudy Ayunda Akhirnya Speak Up Tolak RUU Pilkada, Netizen: Gak Kaleng-Kaleng! 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal