JAKARTA, iNews.id - Cara Titi Kamal menjalani hubungan LDR selama 6 tahun selalu mengundang penasaran warganet. Sebagaimana yang telah diketahui, Titi Kamal dan Christian Sugiono kerap dianggap sebagai couple goal oleh sebagian orang.
Keduanya telah menjalani biduk rumah tangga selama 13 tahun dengan harmonis. Sebelum itu, mereka juga telah berpacaran selama 10 tahun dengan 6 tahun menjalani hubungan jarak jauh atau LDR.
Lantas, bagaimana cara Titi Kamal dan Christian Sugiono menjalani LDR? Simak ulasannya berikut ini.
Titi Kamal dan Christian Sugiono memutuskan untuk menjadi sepasang kekasih setelah beberapa minggu kenal. Namun tak lama setelah itu, mereka justru harus menjalani LDR karena Christian Sugiono menempuh studi di Jerman.
"Aku LDR 6 tahun, kami dekat cuma berapa minggu habis itu dia ke Jerman. Banyak tantangannya pas kami LDR," kata Titi Kamal, dikutip iNews.id dari kanal YouTube Venna Melinda Channel, Jumat (28/10/2022).
Selama menjalani LDR, hubungan keduanya sempat mengalami pasang surut. Titi Kamal mengaku sering meminta putus saat sedang kesal.
"Aku dulu kesal dikit putus. Aku tuh sering banget sih putusin dia. Aku kurang dewasa aja waktu itu kali ya,” jelasnya.
Meskipun demikian, ia tetap berusaha agar komunikasi tetap berjalan dengan baik. Titi Kamal bahkan sampai mempelajari cara menggunakan media tertentu agar tetap terhubung dengan Christian Sugiono di Jerman.
"Zaman anak sekarang ada video call. Kalau dulu aku harus ke warnet dulu. Masih gaptek banget. Terus salurannya gimana nih, aku gaptek kan. Masih zaman pakai IRMC dulu," ujarnya.