Dahlia Poland Ngaku Happy Hadapi Sidang Cerai Hari Ini

Annastasya Rizqa
Dahlia Poland mengaku happy menjalani sidang cerai. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Artis Dahlia Poland mengaku siap menjalani sidang gugatan cerai di Pengadilan Agama Badung, Bali, hari ini Selasa 12 Agustus 2025.

Di sisi lain, Fandy Christian dikabarkan akan diwakili oleh kuasa hukumnya untuk sidang hari ini. Agenda sidang adalah pemeriksaan berkas para prinsipal (Dahlia Poland dan Fandy Christian).

Sebelum menghadiri sidang, Dahlia sempat membuat postingan di Instagram. Di situ dia mengutarakan isi hatinya soal perkara perceraian ini.

"Doakan lancar, ya, guys," kata Dahlia dalam unggahan Instagram dikutip Selasa (12/8/2025).

Selain itu, ibu dari tiga orang anak itu mengaku  tetap bahagia dan menjalani kehidupannya sehari-hari. Tak dipungkiri, banyak netizen mengkhawatirkan aktris berdarah Amerika Serikat itu setelah kabar keretakan rumah tangganya.

"Happy saja aku guys, aku masih tertawa setiap hari, sepanjang hari," ucap Dahlia.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
3 bulan lalu

Kaget! Dahlia Poland dan Fandy Christian Ternyata Menikah Secara Islam

Seleb
3 bulan lalu

Sebelum Gugat Cerai, Dahlia Poland dan Fandy Christian Sudah Pisah Rumah 

Seleb
3 bulan lalu

Dahlia Poland Gugat Cerai Fandy Christian, Reaksi Keluarga Mengagetkan

Seleb
4 bulan lalu

Keluarga Dahlia Poland Dukung Keputusan Cerai: Bisa Kerja Lagi Deh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal