5. Bella Shofie
Artis cantik menikah di KUA salah satunya Bella Shofie. Pernikahannya di KUA sempat membuat geger karena bertolak belakang dengan penampilannya yang cenderung glamour. Ternyata sang artis memilih menggelar pernikahan secara sederhana. Bella Shofie menikah dengan Suryono di KUA Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada 10 Mei 2015 dengan seperangkat alat sholat dan cincin berlian dua karat. Sayang, rumah tangga mereka tidak bertahan lama dan berakhir dengan perceraian pada 2016.