JAKARTA, iNews.id – Siapa sangka dibalik kesuksesan seorang artis, seringkali terselip kisah mengharukan. Salah satunya, seperti beberapa artis hidupi ibu dan adiknya hingga jadi tulang punggung keluarga.
Ya sebelum berada di puncak popularitas, beberapa di antara mereka harus kerja keras banting tulang menjadi tulang punggung keluarga. Namun, jerih payah mereka pun terbayar lunas kala berhasil meraih kesuksesan serta melihat adik-adik mereka juga bahagia.
Tak tanggung-tanggung bahkan ada beberapa artis yang masih betah hidup sendiri demi mengurus keluarganya loh. Siapa saja mereka?
1. Raffi Ahmad
Artis hidupi ibu dan adiknya salah satunya Raffi Ahmad. Artis yang satu dikenal sebagai sosok yang tajir melintir. Belasan tahun berkarir di dunia hiburan, Raffi Ahmad sudah menjadi tulang punggung keluarga sejak sang ayah meninggal dunia. Dia tumbuh menjadi seorang pekerja keras yang menghidupi ibu dan kedua adiknya. Kini adik-adiknya sudah sukses bahkan ada yang menikah. Raffi juga menemukan sosok pendamping hidup dan membangun keluarga kecil bersama sang istri tercinta, Nagita Slavina