Ayah Gading Marten itu terjun ke dunia hiburan pada 1974 lewat film Bobby. Jadi aktor ternama di era 80-an, Roy Marten masih wara-wiri menghiasi dunia entertainment Indonesia.
Bahkan, pada masanya, Roy Marten terkenal dengan julukan The Big Five. Itu merupakan julukan untuk artis dengan bayaran termahal.
2. Indro Warkop
Artis lawas 1980-an masih top hingga sekarang di urutan selanjutnya, ada Indro Warkop. Dia juga termasuk artis lawas yang masih populer hingga sekarang.
Pakde Indro, sapaan akrabnya, adalah satu-satunya personil grup Warung Kopi (Warkop) DKI yang masih hidup. Sejak membintangi film Warkop DKI bersama rekannya almarhum Dono dan almarhum Kasino, Indro semakin dilirik oleh sutradara untuk bermain film.
Sudah banyak judul film yang dibintangi oleh Indro. Beberapa yang terbaru di antaranya Warkop DKI Reborn 1 dan 2, Miracle in Cell No 7, Comic 8, Hello Ghost, Cinta Subuh dan masih banyak lagi.