Deretan Artis Lawas Meninggal di Usia Muda, Nomor 3 Disebut Tragedi yang Mengenaskan

Wiwie Heriyani
Artis lawas meninggal di usia muda. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id – Masih terasa menyedihkan jika mengingat kisah deretan artis lawas meninggal di usia muda. Bahkan, beberapa di antara mereka pergi untuk selamanya saat berada di puncak karier dalam dunia hiburan Tanah Air. 

Memang takdir berkata lain. Mereka harus berpulang di usia yang masih terbilang belia. Kepergian sederet artis lawas yang meninggal di usia muda ini tentu menyisakan duka yang mendalam bagi keluarga hingga kerabat terdekat mereka. Bahkan, kabar kematian mereka cukup banyak membuat rekan sesama artis hingga sang penggemar dibuat syok dan kaget.

Lantas, siapa saja artis lawas yang meninggal di usia muda? Berikut daftarnya, dilansir dari berbagai sumber, Minggu (22/1/2023): 

1. Nike Ardilla

Artis lawas meninggal di usia muda. (Foto: Instagram)

Artis lawas yang meninggal di usia muda pertama yakni Nike Ardilla. Penyanyi rock Tanah Air yang eksis di era 1990-an itu meninggal dunia dengan kondisi yang mengenaskan di usia 19 tahun. Mobil Civic yang dikendarai Nike Ardilla saat itu menabrak pagar beton di kawasan R.E. Martadinata, Bandung, Jawa Barat pada 19 Maret 1995 silam. Nike Ardilla meninggal dunia saat menuju perjalanan ke rumah sakit. Kabar meninggalnya Nike Ardilla mengejutkan publik. Bahkan hingga saat ini penggemar Nike masih setia mengidolakan pelantun lagu Bintang Kehidupan itu.

2. Sukma Ayu

Artis lawas yang meninggal tragis di usia muda selanjutnya yakni Sukma Ayu. Dia meninggal dunia karena dugaan malapraktik. Dia sempat koma selama 5 bulan 14 hari di rumah sakit Medistra, Jakarta Selatan. Anak dari aktris senior Nani Wijaya itu akhirnya mengembuskan napas terakhirnya pada usia 24 tahun.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
2 hari lalu

Janji Raffi Ahmad ke Artis Lawas Diding Boneng, Sangat Mengharukan!

Seleb
2 hari lalu

Raffi Ahmad Bantu Artis Lawas Diding Boneng yang Rumahnya Roboh, Banjir Pujian Netizen

Seleb
4 hari lalu

Nasib Artis Lawas Diding Boneng Sekarang, Berjuang Lawan Penyakit Asma

Seleb
5 hari lalu

Kondisi Terkini Diding Boneng usai Rumahnya Ambruk Diterjang Hujan Deras

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal