Dicibir Netizen Patenkan Citayam Fashion Week, Ini Penjelasan Baim Wong

Selvianus Kopong Basar
Baim Wong mengklarifikasi melalui Instagram pribadinya mematenkan Citayam Fashion Week. (Foto: Instagram Baim Wong)

JAKARTA, iNews.id - Baim Wong dan istri Paula Verhoeven mendapat cibiran dari netizen setelah mematenkan Citayam Fashion Week ke Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI). Menyikapi itu, Baim Wong mengklarifikasi melalui Instagram pribadinya.

"Citayam Fashion Week bukan milik saya. Ini milik mereka semua, ini milik Indonesia. Saya hanyalah orang yang punya visi menjadikan Citayam Fashion Week sebagai ajang yang mempunya wadah yang legal dan nggak musiman. Paling penting bisa memajukan Fashion Indonesia di mata dunia," ujar Baim Wong dikutip di Instagram pribadinya, Senin (25/7/2022).

Pemilik nama asli Muhammad Ibrahim menjelaskan pertama kalinya tergerak hati mematenkan Citayam Fashion Week melalui perusahaannya yakni PT Tiger Wong Entertainment dan Indigo Aditya Nugroho.

Sang istri memiliki wawasan luas di dunia Fashion, turut menjadi salah satu faktor untuk mematenkan Citayam Fashion Week. Tujuannya untuk menginformasi kalau Citayam Fashion Week tidak semahal seperti yang dibayangkan.

"Berawal dari semua ini karena istri saya mengerti dunia fashion, melihat Citayam Fashion Week ini adalah gerakan orang-orang sudah mempedulikan Fashion. Ternyata di Indonesia, nggak harus mahal dan mereka bangga memakainya. Kebanggan Itu adalah achivement harus dibudidayakan," jelasnya

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Seleb
10 hari lalu

Kimberly Ryder Ungkap Hubungan Baim Wong dan Paula Verhoeven Setelah Bercerai: Sudah Move On 

Seleb
11 hari lalu

Baim Wong dan Paula Verhoeven Sering Ketemu meski Sudah Cerai, Ini Faktanya!

Film
17 hari lalu

Viral Asri Welas Dibayar Rp7 Miliar untuk 2 Scene Film Sukma, Netizen Syok!

Seleb
31 hari lalu

Kabar Terbaru Paula Verhoeven, Pasang Tato di Tangan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal