Dukung Kebaya Goes to UNESCO, Pernik Nusantara Ajak Milenial Cintai Busana Indonesia

Elvira Anna
Ilustrasi kebaya yang menjadi warisan budaya Indonesia. (Foto: dok MPI)

JAKARTA, iNews.id –  Indonesia dikenal sangat kaya dengan ragam macam model kebaya dari berbagai daerah, Ada kebaya Kartini, Kutu Baru, kebaya Noni, hingga kebaya Encim. Sayangnya hingga kini kebaya Indonesia masih belum diakui sebagai Warisan Budaya Tak Benda Nasional oleh UNESCO.  

Diketahui Indonesia resmi mendaftarkan Kebaya ke UNESCO sebagai Warisan budaya tak benda, bersama dengan 4 negara ASEAN lainnya yakni Brunei Darussalam, Malaysia, Thailand dan Singapura. Pendaftaran pun sudah dilakukan sejak Agustus 2022. 

Demi mendukung Kebaya Goes to UNESCO, para komunitas kebaya di Indonesia salah satunya Pesona Ragam Etnik Nusantara atau PERNIK Nusantara terus berjuang mempromosikan busana daerah ini. Ketua Umum PERNIK Nusantara Coreta Louise mengatakan pendaftaran kebaya ke UNESCO harus dibarengi dengan kegiatan nyata baik para komunitas, maupun masyarakat Indonesia. Jika ingin mempertahankan warisan budaya kebaya, bukan hanya sekadar bangga dan cinta saja tetapi harus mengenakan kebaya. 

Pengurus Pernik Nusantara mendukung gerakan Kebaya Goes to UNESCO. (foto: istimewa)

“Jangan hanya kebaya Goes To Unesco tapi bagaimana kelanjutannya. Tujuannya menyasar generasi muda agar tak lupa kebaya,” kata Coreta di sela-sela talkshow Eksistensi kebaya di Era Masa Kini di Jakarta belum lama ini. 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
5 bulan lalu

Kebaya Akad Nikah Alyssa Daguise Rancangan Tex Saverio, Koleksi Perdana!

Seleb
11 bulan lalu

Keren! Pawai Kebaya Lintas Generasi di Puncak Perayaan Budaya Nasional Pecahkan Rekor MURI

Destinasi
11 bulan lalu

Daftar Lengkap Warisan Budaya Takbenda Indonesia yang Diakui UNESCO, Terbaru Ada Kebaya

Seleb
11 bulan lalu

Fix! Kebaya Diakui UNESCO Jadi Warisan Dunia dari Indonesia

Seleb
1 tahun lalu

5 Potret Putri Cikita, Polwan yang Viral di Medsos

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal