Dalam kesempatan kali ini, Gal Gadot dan Alia Bhatt yang tengah mempromosikan film terbarunya berjudul “Heart of Stone”, akan menjadi murid Boy William dalam segmen #UNBW.
Alih-alih menjabarkan secara singkat film yang mereka bintangi, Boy justru menantang Gal Gadot dan Alia untuk menjawab beberapa pertanyaan umum. Keduanya pun tampak bersemangat.
“Aku payah dengan pertanyaan tentang wawasan, tapi yaudah, gas!” kata Alia.
“Aku dulu (murid yang) kompetitif, lumayan pintar, dan murid yang baik,” kata Gal Gadot.
Walaupun keduanya seperti rendah diri soal wawasannya masing-masing, namun Gal Gadot dan Alia berhasil menjawab beberapa pertanyaan Boy dengan baik.
Boy juga memberikan beberapa pertanyaan terkait film “Heart of Stone” yang akan tayang di salah satu aplikasi streaming film online tersebut.