Feby Febiola Potong Rambut saat Jalani Kemoterapi: Cewek Botak Itu Keren

Siska Permata Sari
Feby Febiola potong rambut saat jalani kemoterapi. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Artis Feby Febiola saat ini tengah menjalani kemoterapi untuk proses penyembuhan dari penyakit kanker. Di tengah proses kemo tersebut, Feby memilih untuk mengganti gaya rambutnya menjadi bondol.

Bukan tanpa alasan dia memotong rambutnya. Aktris 42 tahun ini mengatakan, dia mengalami efek samping dari kemoterapi yaitu kerontokan rambut.

“Jadi ceritanya aku harus melewati 6x session chemotherapy, udah mulai rontok rontok, sekalian aja dibondol,” tulis dia, seperti dikutip dari Instagramnya, Selasa (21/7/2020).

Ternyata sebelum mengganti gaya rambutnya, Feby kerap berandai-andai memiliki rambut bondol. Akhirnya angan-angan itu terwujud, justru setelah dia harus menjalani sesi pengobatan untuk kanker.

“Dari dulu suka berandai andai kalau punya rambut bondol kayak gini, akhirnya kesampaian juga..kayaknya cewek botak itu keren dan berkarakter,” tulis Feby.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
1 bulan lalu

Rossa Kagum Lihat Perjuangan Vidi Aldiano Hidup 6 Tahun dengan Kanker

Seleb
1 bulan lalu

Mengharukan, 6 Tahun Hidup dengan Kanker Vidi Aldiano Pilih Berdamai dan Ikhlas 

Health
1 bulan lalu

Ungkap Perkembangan Kanker yang Dideritanya, Raja Charles III Ingatkan Pentingnya Deteksi Dini

Internasional
1 bulan lalu

Kondisi Membaik, Jenis Kanker yang Diderita Raja Charles Masih Misterius

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal