Gamer Cantik Laura Ziphora Perdana Streaming Jualan di Shopee Live, Catat Tanggalnya!

Rizqa Leony Putri
Laura Ziphora akan live streaming shopping di Shopee Live untuk pertama kalinya. (Foto: dok Instagram/lauraziphoraa)

JAKARTA, iNews.id - Influencer sekaligus gamer cantik, Laura Ziphora, akan membuka lapak live streaming jualan untuk pertama kalinya di Shopee Live! Laura Ziphora atau Lora dikenal luas sebagai selebgram dan brand ambassador (BA) dari salah satu tim e-sports terbesar di Indonesia, yaitu Aura Esports.

Sebagai BA tim e=sports, kelihaian Laura Ziphora dalam memainkan game Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) sudah tidak perlu diragukan lagi. Namun, bagaimana dengan kemampuannya dalam mempromosikan produk-produk di fitur live shopping Shopee Live, ya?

Nah, buat kamu para penggemar Laura Ziphora dan Aura Fam yang penasaran untuk menyaksikan bagaimana si cantik Laura berjualan melalui fitur live streaming shopping di Shopee Live untuk pertama kalinya, yuk jangan ketinggalan sesi live-nya yang akan berlangsung pada Jumat, 15 September 2023 mulai pukul 12.00 hingga 14.00 WIB. Dalam live tersebut, Laura akan mempromosikan berbagai produk fashion kepada Sobat Shopee.

Sebelum berkecimpung di dunia e-sports, Laura memang sudah dikenal sebagai influencer fashion dengan ratusan ribu pengikut di media sosial Instagram. Melalui unggahannya di Instagram @lauraziphoraa, perempuan kelahiran Bali pada tahun 2000 ini memang sering tampil menawan berkat parasnya yang cantik dan kemampuannya dalam memadukan busana.

Laura juga acapkali tampil elegan dalam balutan outfit dari brand-brand ternama. Kegemarannya terhadap fashion itulah yang akan membuat Laura mampu memberikan review yang ciamik dan terpercaya dalam mempromosikan produk-produk busana di live streaming Shopee Live nanti. Apalagi, Laura adalah seorang sarjana jurusan Bisnis dari salah satu universitas di luar negeri.

Laura Ziphora. (Foto: dok Instagram/lauraziphoraa)

Pengalamannya sebagai influencer, minatnya sebagai fashion enthusiast, serta latar belakang pendidikannya di bidang bisnis, membuat sesi live streaming-nya di Shopee Live nanti patut dinantikan. Apalagi bertepatan pada tanggal live perdana Laura, akan ada Shopee Live Fashion Day yang menyajikan berbagai promo menarik, seperti Diskon 20 persen sepanjang hari dan tambahan Diskon 25 persen mulai pukul 12.00 WIB.

Ada juga Gratis Ongkir Rp0 untuk seluruh pengguna setia Shopee. Kapan lagi bisa berbelanja secara online dengan promo menggiurkan sambil berinteraksi secara real-time dengan influencer cantik kenamaan di Indonesia. Kamu bisa bertanya-tanya langsung ke Laura Ziphora melalui kolom komentar mengenai detail produk yang ditawarkan.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Bisnis
3 hari lalu

Ritel dan UMKM Bersanding, Aprindo Tegaskan Komitmen Tumbuh Bersama

Soccer
4 hari lalu

Link Live Streaming Persib vs Selangor FC di AFC Champions League 2 Malam Ini

Bisnis
4 hari lalu

27 Tahun Majukan Negeri, Bank Mandiri Jangkau 60.000 Penerima Manfaat

Bisnis
5 hari lalu

Kolaborasi Ritel dan Teknologi Warnai Pembukaan Road to Hari Ritel Nasional 2025

Bisnis
5 hari lalu

Bank Mandiri Perkuat Komitmen ESG lewat Kinerja Keberlanjutan yang Solid

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal