Bahkan Zaskia ikut menangis haru menyaksikan pernikahan bintang film Ainun di film Habibie & Ainun 3 yang disutradarai Hanung itu.
"Jujur susah memalingkan mata dari pengantin saat itu, juga ga bisa nahan air mata meluk tante @muren.s karena banyak rasa di hati untuk keluarga ini," tulis Zaskia Adya Mecca.
Lebih jauh, dia pun memberikan bocoran terkait suasana prosesi akad nikah yang berjalan khidmat, hangat dan sangat nyaman.
"Pernikahan yang khidmat, sederhana, nyaman dan hangat dimulai dengan seperti ini, insyaa Allah rumah tangganya pun berjalan begitu seterusnya yaa syg.. start awal cukup mengambarkan bagaimana kedepannya nanti.." kata Zaskia.
Zaskia Adya Mecca juga mengucapkan selamat kepada pelantun Perahu Kertas itu karena telah menjadi seorang istri.
"Bismillah untuk perjalanan barunya ya Mod.. Selamat sudah menyempurnakan iman islamnya dengan menikah, insyaa Allah bersama Jesse kamu akan terus berkembang menjadi pribadi yang banyak manfaatnya untuk orang lain. Selamat menjadi seorang Istri Mod." Kata Zaskia Adya Mecca.