Melihat keseriusan pemerintah memberikan vaksin gratis, Slamet pun memberi apresiasi. Dia juga ingin menunjukkan kepada masyarakat lainnya bahwa vaksinasi gratis ini bisa mewujudkan bangsa Indonesia yang sehat.
"Kita harus menjadi bangsa yang pandai berterima kasih. Dan pemimpin kita memberi, makanya saya berterima kasih kepada Presiden Jokowi, karena kami bisa berkreasi lebih baik lagi," tukasnya.
Sebelumnya, vaksinasi Covid-19 di Indonesia sudah menjangkau berbagai kalangan seperti tenaga medis, lansia, pemerintahan, wartawan dan media.
Khusus untuk vaksinasi seniman dan budayawan berlangsung di Galeri Nasional Indonesia, Senin (19/4/2021). Vaksinasi ditinjau langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).