Ini Unggahan Pertama BCL dan Tiko Aryawardhana di 2024

Ayu Utami
Unggahan pertama BCL memasuki tahun 2024. (Foto: instagram)

JAKARTA, iNews.id  - Bunga Citra Lestari (BCL) ternyata diam-diam menjalani ibadah umrah. Tak sendirian, BCL umrah bersama suami barunya, Tiko Aryawardhana, ibunda BCL Emmy Muchlis dan putra BCL, Noah Sinclair. 

Lewat akun Instagramnya, BCL memperlihatkan beberapa foto bersama keluarga di depan Ka'bah. Pelantun Cinta Sejati itu bersyukur bisa menjalani ibadah umrah di hari terakhir 2023.

"Alhamdulillah, umrah di malam terakhir di tahun 2023," tulis BCL dikutip dari Instagram @itsmebcl, Senin (1/1/2024).

Mantan istri almarhum Ashraf Sinclair ini berterima kasih atas segala kenangan manis dan sedihnya di 2023. Seperti diketahui, 2023 menjadi tahun yang sangat spesial bagi BCL. Sebab di tahun tersebut dia memutuskan kembali menikah setelah tiga tahun menjanda pascakematian Ashraf Sinclair.

"Terima kasih 2023, itu sangat luar biasa. Selamat tahun baru," tutup Bunga Citra Lestari.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
9 bulan lalu

5 Tahun Lalu Ashraf Sinclair Meninggal Dunia, Tiko Aryawardhana Ungkap Hal Ini

Seleb
1 tahun lalu

BCL Mendadak Curhat Kangen Mendiang Ashraf Sinclair, Ada Apa?

Megapolitan
1 tahun lalu

Laporan Tiko soal Mantan Istrinya Dilimpahkan ke Polres Jaksel, Ini Alasannya

Nasional
1 tahun lalu

Tiko Suami BCL Laporkan Balik Mantan Istri soal Dugaan Langgar ITE

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal