Innalillahi, Alya Rohali Berduka Cita

Ravie Wardani
Alya Rohali dan ibunya. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan Tanah Air. Kali ini, ibunda aktris Alya Rohali meninggal dunia hari ini, Senin 14 April 2025 pukul 08.38 WIB. 

Kabar duka ini dibagikan kakak Alya Rohali, Yuanita Rohali, melalui unggahan Instagram. Pada postingan tersebut, Yuanita  membagikan momen kebersamaan bareng almarhumah. 

"Telah Meninggal Mamah/Enin/Uyut kami tercinta, Atit Tresnawati binti Barnas Alibasyah, pada hari Senin, 14 April 2025, pukul 08.38 di Jakarta," tulis Yuanita dikutip Senin (14/4/2025). 

"Semoga rahimahallah husnul khotimah, dicatat amal baiknya dalam iliyyin, diampuni kesalahan-kesalahannya, dilapangkan dan diterangkan kuburnya, dijauhkan dari azab kubur, dimudahkan hisabnya, dijauhkan dari api neraka dan ditempatkan di surganya Allah," sambungnya. 

Jenazah Atit Tresnawati akan disemayamkan di rumah duka kawasan, Sasak, Kebun Jeruk, Jakarta Barat. 

"Dan Insyaallah akan diberangkatkan setelah ba’da Ashar untuk dimakamkan di TPU Jeruk Purut. Sementara akan dishalatkan di Masjid At Taqwa Komplek Pajak Kemanggisan," lanjut Yuanita. 

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
21 jam lalu

Tangis Mansyur S Pecah Istri Tercinta Meninggal Dunia setelah Setia 56 Tahun Lamanya

Seleb
21 jam lalu

Kenangan Haru Mansyur S, Selalu Cium Kening Istri Tercinta sebelum Meninggal Dunia

Seleb
22 jam lalu

Penyebab Kematian Istri Mansyur S Terungkap, Sakit Diabetes

Seleb
22 jam lalu

Innalillahi, Istri Mansyur S Meninggal Dunia Hari Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal